Custom Search

Kirimkan Donasimu Untuk Palestina

Saturday, November 15, 2008

Ganjaran Berbuat Baik

Percaya nggak, kalo semua perbuatan itu ada balasannya mau itu baik atau jahat. Saya sendiri sudah sering mengalaminya.

Kejadian terakhir yang saya ingat ketika saya meminjamkan payung saya ke teman kantor yang pulang bareng. Waktu dia mau turun dari mobil, kebetulan juga hujan diluar tambah deras. Melihat dia hanya membawa payung kecil spontan saya bilang sama dia, "kasian tuh laptop keujanan nantinya, udah pake payung gue aja". Kebetulan juga payung saya itu berukuran besar, itu juga kenang-kenangan dari Serikat Pekerja di kantor saya pada waktu pemilihan ketua Serikat Pekerja.

Hari berganti hari (kesannya lama betullll), dan memang Allah tidak pernah salah memberikan kebutuhan hamba Nya. Tidak lama setelah kejadian itu, saya menerima sebuah payung yang sama persis, payung itu dikasih ke beberapa orang saja karena memang ada sisa, dan saya termasuk yang dikasih. Payung itu langsung saya taruh di mobil.

Pulang dari kantor, saya langsung pergi menjemput anak saya yang lagi kursus bahasa inggris, begitu sampai ditempat les anak saya hujan pun turun dengan derasnya, sudah pasti payung yang baru saya dapat langsung saya pakai, karena jarak dari tempat saya parkir lumayan bikin basah kalau tidak payungan.

Beberapa hari kemudian, teman saya yang pinjam payung saya itupun memberikan payung yang sama, tetapi belum pernah terpakai karena selama ini dia taruh di kantor.

Begitulah kejadiannya, hanya dengan meminjamkan payung saya diberi ganjaran dengan payung yang sama, andaikan waktu itu saya pinjamkan mobil saya mungkin saja ..... hehehehe (berbuat baik kok itung-itungan).

Mudah-mudahan pengalaman saya diatas ada manfaatnya.

No comments:

Submit This Blog

Add to Technorati Favorites Personal Blogs - BlogCatalog Blog Directory
Free Web Hosting with Website Builder